Jangan Singkirkan Kado yang Tidak Kita Suka

Tak ada orang yang bisa menyenangkan semua orang. Terkadang atau mungkin sering, kita menerima kado yang tidak kita suka. Lalu, hendak kita apakan hadiah yang tak berkenan di diri kita itu? Bingung? Untuk berkompromi dengan pemberian yang tak sesuai dengan selera kita, ada sejumlah saran.
1. Tanamkanlah rasa terima kasih di diri kita, lepas dari kita suka atau tidak akan hadiah itu. Hargailah si pemberi yang sudah mencurahkan perhatian serta membelanjakan waktu dan uangnya untuk kita, seburuk apapun seleranya.
2. Camkanlah bahwa pemilihan yang dilakukan oleh si pemberi atas barang itu bersifat sangat subyektif, bergantung kepada cita rasa pribadinya.
3. Kado itu dari siapa? Kalau yang memberinya orang-orang tersayang kita, seperti anak atau kakek-nenek kita, pertahankanlah hadiah tersebut karena alasan sentimentalnya. Kita kan tak akan mati cuma gara-gara sekali-sekali mengenakan sweater bergambar teddy bear demi menyenangkan hati mereka?
4. Jangan menghadiahi lagi pemberian yang kita tidak suka kepada orang-orang lain yang kita sayangi. Lebih baik anda menyumbangkannya dalam rangka aksi amal.
5. Namun, yang lebih penting dari semua itu, bagaimanapun cara kita menyingkirkan kado itu, kita akan mengguncang si pemberi ketika ia tahu. Betapa tidak? Ia merasa telah membuat sebuah pilihan yang bagus. Seberapa sih kita rugi kalau mendapat sesuatu yang bukan kesukaan kita, dibandingkan dengan jika kita menimbulkan masalah dan membuat sakit hati si pemberi?

0 komentar:

Posting Komentar